
Calon wakil bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah saat diwawancarai wartawan. (Foto: Ist)
TANGERANG, KLIKBANTEN.ID – Dalam upaya meningkatkan sumber daya manusia (SDM) yang berdaya saing tinggi dan memiliki wawasan luas, calon wakil bupati Tangerang, Intan Nurul Hikmah, berjanji untuk memperbanyak taman baca masyarakat (TBM) di Kabupaten Tangerang.
Pernyataan tersebut disampaikan Intan saat kunjungannya ke salah satu TBM di Desa Bojong, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, pada Jumat (4/10/2024).
“Untuk menciptakan generasi yang unggul dan gemilang ke depannya, generasi muda harus ditingkatkan literasinya. Maka dari itu, taman baca masyarakat harus diperbanyak,” ungkap Intan Nurul Hikmah.
Selama kunjungannya, Intan menyaksikan dampak positif dari keberadaan TBM di wilayah tersebut. Ia menekankan bahwa taman baca dapat mengalihkan perhatian anak-anak dari penggunaan gadget dan media sosial yang kurang mendidik.
“Anak-anak di sana lebih banyak membaca buku, sehingga mereka akan kaya akan pengetahuan. Buku merupakan jendela dunia untuk menambah pengetahuan seseorang,” tambahnya.
Intan juga menjelaskan berbagai manfaat membaca buku, antara lain, meningkatkan pengetahuan dan pemahaman, mengembangkan pemikiran dan menjernihkan cara berpikir, melihat permasalahan dari berbagai sudut pandang, melindungi otak dari penyakit Alzheimer, mengurangi stres dan mendorong pikiran positif, dan melatih otak untuk berpikir dan berkonsentrasi.
“Membaca buku dapat membantu melatih otak untuk berpikir dan berkonsentrasi. Sehingga, untuk menciptakan generasi emas, tentunya kita harus mendorong geberasi muda agar gemar membaca buku. Maka dari itu, kami Maesyal-Intan akan memperbanyak lagi TBM di Kabupaten Tangerang,” tuturnya.
Intan menegaskan komitmennya untuk mendorong generasi muda agar gemar membaca buku. “Kami Maesyal-Intan akan memperbanyak lagi TBM di Kabupaten Tangerang,” tegasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Intan juga berbagi kisah emosional saat bertemu dengan anak asuhnya yang pernah ia biayai sekolahnya hingga lulus SMA.
“Kemarin saya bertemu anak asuh saya, ketika saya masih di DPRD pada 2004. Biaya sekolahnya saya tanggung karena dia tidak mampu membayar biaya sekolah. Saat ini, dia sudah menjadi ibu rumah tangga. Ini pertemuan yang sangat haru,” kenangnya.
Dengan adanya TBM yang lebih banyak, Intan berharap masyarakat Kabupaten Tangerang dapat menjadi generasi unggulan dengan pengetahuan tinggi.
“Semoga Kabupaten Tangerang semakin gemilang dan memiliki generasi yang cemerlang serta berpengetahuan tinggi. Sehingga dapat berperan dalam menciptakan Indonesia Emas 2045,” tutupnya.
(bas/red)